SMP Negeri 35 Makassar Terima Kunjungan Studi Tiru SMP Negeri 13 Palu


MAKASSAR, Deteksiplus.Id - SMP Negeri 35 yang berlokasi di jalan Telegrap Utama No.1 Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan menerima kunjungan SMP Negeri 13 Palu Sulawesi Tengah sebagai bentuk kunjungan studi tiru di Sekolah ini, Jumat, (17/01/2025) beberapa waktu lalu.

Studi tiru itu sendiri adalah kegiatan belajar yang dilakukan untuk meningkatkan mutu, memperbaiki sistem, dan meningkatkan kinerja. Studi tiru dilakukan dengan mengunjungi lembaga yang dianggap lebih kompeten dalam suatu hal. 

Manfaat studi tiru itu sendiri adalah memperoleh perspektif baru dan pemahaman yang lebih mendalam, mengetahui praktik-praktik terbaik dalam suatu bidang, memanfaatkan praktik-praktik terbaik yang telah teruji dan terbukti efektif, peningkatkan efisiensi, transparansi, dan terintegrasi secara digital. Contoh studi tiru sekolah ke sekolah lain, studi tiru Dinas Pendidikan ke sekolah, studi tiru Dispendukcapil ke Dispendukcapil Kabupaten studi tiru perpustakaan ke perpustakaan lain, studi tiru Rupbasan ke Kejaksaan Negeri.

Parenrengi, S.Pd., M.Pd. kepala SMP Negeri 35 Makassar yang ditemui membenarkan bahwa sekolah yang Ia arsiteki kedatangan tamu dari SMP Negeri 13 Kota Palu, Sulteng sebagai kunjungan studi tiru di sekolahnya.

Menurutnya, studi tiru yang di laksanakan oleh  SMP Negeri 13 kota Palu tersebut berlangsung dari tanggal 10-16 Januari 2025. "Tentunya kami sambut dengan penuh gembira kedatangan mereka di sekolah ini," ucap Parenrengi.

Untuk di ketahui, studi tiru adalah kegiatan belajar yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas, memperbaiki sistem, dan meningkatkan kinerja suatu lembaga. Studi tiru dilakukan dengan meniru kesuksesan lembaga lain yang dianggap lebih kompeten.

"Adapun tujuan studi tiru ini ialah untuk menambah wawasan dan pengetahuan, memperbaiki kekurangan, meningkatkan sinergi dan kerja sama, mempererat kerja sama antar unit, menentukan kebijakan baru dan memperbaiki peraturan perundangan," tambah Parenrengi.

Untuk itu, sambung Parenrengi, dirinya berharap, semoga pihak SMP Negeri 13 Palu puas dengan studi tiru yang di lakukan ke SMP Negeri 35 Makassar. "Semoha apa yang didapatkan dapat bermanfaat di sekolahnya," tutupnya.

Laporan: Sabaruddin 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال